Mantan menteri yang kini menjadi Wali Kota Prancis dituduh telah melakukan tindakan perkosaan terhadap pekerja wanita di balai kota.
Georges Tron, merupakan mantan Menteri Pelayanan Sipil dituduh telah melakukan pemerkosaan dan kekerasan seksual pada anak buahnya.
Tron (53), ditangkap pada Senin kemarin menyusul tuduhan adanya kekerasan seksual terhadap pekerja wanita di kantornya di Balai Kota Draveil, kantor di mana dia saat ini menjabat menjadi wali kota.
Jaksa Penuntut Marie-Suzanne Le Queau mengatakan, Tron menyangkal memiliki hubungan seksual dengan korban.
Tron dibebaskan dengan jaminan. Ancaman yang dikenakan terhadap tuduhan tersebut dikenakan penjara maksimal selama 20 tahun.
Seperti dilansir AFP, Kamis (23/6/2011), asisten Tron di kantor wali kota, Brigitte Gruel, juga dituduh melakukan pemerkosaan dan kekerasan seksual namun diberikan pembebasan bersyarat.
Dua orang korban yang melaporkan berusia 34 dan 36, dipaksa Tron untuk memijit kakinya pada saat di kantor, hingga akhirnya Tron melakukan kekerasan seksual.
Terkait dengan hal serupa, mantan pimpinan IMF yang juga berasal dari Prancis, Dominique Strauss-Kahn dituduh telah melakukan pemerkosaan pada saat berada di New York.
Tron yang mundur dari pemerintahan pada 29 Mei lalu menduga bahwa para pesaing Khan mencoba untuk mengambil keuntungan dari kasus yang dialami oleh Strauss-Kahn.